FUAD IAIN Parepare - Panitia PPL Fuad mengadakan rapat perdana PPL di lantai 2 Gedung H, Selasa (30/6). Rapat ini dihadiri Wakil Dekan...
FUAD IAIN Parepare- Panitia PPL Fuad mengadakan rapat perdana PPL di
lantai 2 Gedung H, Selasa (30/6). Rapat ini dihadiri Wakil Dekan I FUAD Dr. Iskandar,
Wakil Dekan II Dr. Musyarif, dan Kaprodi lingkup FUAD. Rapat perdana ini
membahas teknis pelaksanaan Praktik Pengalaman Lapangan (PPL) di masa pandemi.
Moderator rapat sekaligus sekretaris panitia Nahrul Hayat, M.Ikom
mengatakan bahwa pelaksanaan rapat ini untuk meramu format PPL, karena
sebelumnya belum ada pelaksanaan PPL di
tengah kondisi pandemi.
Wakil Dekan I Dr. Iskandar menjelaskan bahwa selama ini PPL FUAD dilaksanakan
antara semester genap dan semester ganjil. Selama wabah ini belum teratasi
perlu formulasi PPL dan menyesuaikan dengan PPL konvensional. Selanjutnya, Wakil
Dekan II Dr. Musyarif memaparkan proses pencairan anggaran 2020.
Kaprodi memberikan saran terkait dengan pelaksanaan PPL. Kaprodi Bahasa dan
Sastra Arab Kaprodi Jurnalistik Islam menyarankan agar akreditasi menjadi dasar
pelaksanaan kegiatan PPL. Format dalam akreditasi untuk bagian mahasiswa, yaitu
prestasi, publikasi riset dan media, dan
kolaborasi riset dan mahasiswa. Kaprodi Sosiologi Agama Sulvinajayanti, M.Ikom menyarankan PPL Prodi Sosiologi
Agama kolaborasi dengan instansi. Kaprodi Sejarah Peradaban Islam PPL dalam
bentuk riset sedangkan Kaprodi Komunikasi Penyiaran Islam melalui sekretaris
panitia menginginkan kolaborasi instansi, konten kreatif dan riset. Selanjutnya,
Kaprodi Manajemen Dakwah Nurhikmah, M.Sos.I
menyarankan agar PPL Prodi Manajemen Dakwah fokus pada pengelolaan masjid.
Wakil Dekan I menghimbau panitia selalu berkoordinasi dengan pimpinan,
susun dengan baik teknis PPL namun tidak
mengurangi efektivitas pelaksanaan PPL.
Tidak ada komentar