Page Nav

HIDE

Classic Header

{fbt_classic_header}

Breaking News:

latest

Pembukaan Pelatihan Riset dan Konten Kreatif Jurnalistik Islam

FUAD IAIN PAREPARE - Pelatihan Riset dan Konten Kreatif Jurnalistik Islam (JI) dibuka oleh Penanggung Jawab Prodi JI, Dr Muhammad Qadarud...

FUAD IAIN PAREPARE- Pelatihan Riset dan Konten Kreatif Jurnalistik Islam (JI) dibuka oleh Penanggung Jawab Prodi JI, Dr Muhammad Qadaruddin. Pembukaan ini dihadiri Adnan Achiruddin, M.Si, selaku pemateri dan Sunarti selaku Ketua Literacy Club. Kegiatan ini berlangsung di Ruang Seminar Fakultas Ushuluddin Adab, dan Dakwah (FUAD), Sabtu (14/12)



Kaprodi Jurnalistik Islam Dr Muhammad Qadaruddin berharap mahasiswa lebih aktif dalam melakukan proses penelitian dan lebih kreatif mengolah konten sehingga ada perbedaan unik dari penelitian yang dibuat. 

Setelah pembukaan, materi pertama Brainstorming oleh Adnan Achiruddin, M. Si yang juga dosen Bimbingan Konseling Islam (BKI). Ia memberi pemahaman pada mahasiswa JI terkait cara meneliti dan keperluan penelitian yang harus diketahui sebelum terjun ke lapangan.

Adnan menegaskan bahwa variabel yang menjadi objek penelitian berupa teks sosial. Menurutnya penelitian merupakan sebuah seni, narasi, teks sosial, dan ilmiah dan proses penelitian harus dilakukan dengan rasa senang. Sekaligus memberi motivasi mahasiswa JI untuk banyak membaca buku dan memperbanyak referensi terkait penelitian.

"Penelitian adalah seni menarasikan teks sosial melalui kaidah ilmiah. Seni mmemproduksi imajinasi menjadi karya dan seni itu menyenangkan, cara mendapat dan menentukan variabel banyak browsing dan baca buku," tutup Adnan. (fka/mif)

Tidak ada komentar

Kantor